oleh

Walikota Depok Salurkan Bantuan Paket Sembako Kepada Veteran dan Anak Yatim Piatu

Depok – Wali Kota Depok Mohammad Idris menyalurkan bantuan paket sembako untuk veteran dan anak yatim piatu yang ditinggal meninggal orang tuanya akibat Covid-19, Senin (16/08/2021). Bantuan ini merupakan bagian dari program Depok Sedekah Bersama (D’SabR).

“Ada sekitar 887 anak yatim yang memang orang tuanya atau bapak atau ibunya meninggal karena Covid-19. Ini yang jadi perhatian kita juga. Tadi kita juga berikan bantuan kepada veteran karena ini momen 17 Agustus sebagi bentuk perhatian kepada mereka,” ujar Mohammad Idris, di Jalan Kebembem V, Kelurahan Abadijaya, Kecamatan Sukmajaya, Senin (16/08/21).

Baca Juga  GAYA HIDUP: PKS Puji Ketegasan KASAD Dudung yang Minta Jajarannya Hindari Gaya Hidup Mewah Demi Jaga Marwah Prajurit TNI AD

Melansir depok.go.id, sementara terkait pendidikan bagi anak-anak tersebut, kata Mohammad Idris, Pemerintah Kota (Pemkot) Depok akan terus memberikan perhatian melalui dinas terkait. Dirinya  juga mengajak seluruh pihak untuk ikut memberikan perhatian.

Karena kita (Pemerintah Kota Depok) memberikan perhatian, TP-PPK juga demikian, semua harus berperan di dalam pengasuhan terhadap mereka sebagai pengganti dari orang tua mereka,” tandasnya.  (*/cr1)

Baca Juga  Muzani Minta Seluruh Elemen Pendukung Prabowo-Gibran Sujud Syukur saat Diumumkan Menang Seputaran

News Feed